Dalam dunia interior, ruang laundry semakin mendapat perhatian sebagai bagian intergral dari rumah modern. Bukan hanya sebuah ruang cuci baju saja, tetapi keberadaannya juga mencerminkan gaya hidup dan estetika penghuni rumah. Konsep minimalisnya telah menginspirasi banyak orang untuk mengubah ruangan menjadi area estetis dan efisien.
Ruang cuci baju ini telah mengalami transformasi menjadi ruang yang lebih fungsional dan menyenangkan. Sehingga, Anda tidak hanya dapat memaksimalkan penggunaan ruang, tetapi juga memudahkan aktivitas sehari-hari. Penggunaan furniture dan elemen dekoratif yang tepat pada ruangan akan menjadikan aktivitas Anda tidak membosankan.
Ruang cuci baju ini telah mengalami transformasi menjadi ruang yang lebih fungsional dan menyenangkan. Sehingga, Anda tidak hanya dapat memaksimalkan penggunaan ruang, tetapi juga memudahkan aktivitas sehari-hari. Penggunaan furniture dan elemen dekoratif yang tepat pada ruangan akan menjadikan aktivitas Anda tidak membosankan.
Konsep Desain Ruang Laundry Minimalis
Warna & Material
Pemilihan warna dan material menjadi langkah awal yang krusial untuk menciptakan ruang laundry minimalis. Warna yang sering digunakan adalah palet warna netral seperti putih, abu-abu atau krem untuk kesan bersih dan lapang.
Selain itu, pemilihan material juga memiliki peran penting. Penggunaan ubin atau material yang tahan air dan mudah dibersihkan adalah pilihan praktis. Ini dapat memberikan perlindungan ekstra dari tumpahan detergen. Untuk dinding, penggunaan ubin keramik atau cat yang mudah dibersihkan dapat memastikan kebersihan ruangan secara keseluruhan.
Perabot & Pemilihan Aksesoris
Selain warna dan material, perabotan juga menjadi pertimbangan untuk menciptakan ruang laundry minimalis yang sempurna. Perabot fungsional bisa jadi pilihan, seperti meja lipat untuk setrika, rak penyimpanan tersembunyi, dan lemari pintu geser.
Sedangkan aksesoris yang dipilih harus praktis dan memberi nilai tabah secara visual. MIsalnya, keranjang penyimpanan cantik, tanaman hias daun, gantungan dinding atau rak floating dan sebagainya.
Tren Ruang Laundry Minimalis Terbaru
Tren ruang cuci masa kini menempatkan kepraktisan dan estetika bersih sebagai fokus utama. Selain penggunaan palet warna netral, tren terkini juga mengintegrasikan warna lembut, seperti mint atau lavender, sebagai aksen untuk menambah sentuhan segar dan modern. Gaya minimalisnya memanfaatkan material yang tahan air, mudah dibersihkan, dan ramah lingkungan.
Oleh sebab itu, ubin keramik untuk lantai atau backsplash, serta countertop dengan material tahan gores kerap menjadi pilihan utama. Perabot minimalis dengan garis-garis bersih dan penyimpanan tersembunyi semakin populer, memberikan kesan rapi dan efisien. Tren ini tidak hanya mengutamakan kepraktisan, tetapi juga memberikan estetika yang sederhana namun elegan
Desain Ruang Laundry Minimalis
Berikut adalah beberapa contoh desain ruang cuci minimalis di rumah yang bisa menjadi inspirasi :
Do :
- Prioritaskan fungsi setiap elemen mulai perabot hingga aksesoris untuk mendukung aktivitas.
- Pilih palet warna netral seperti putih, abu-abu, atau beige untuk menciptakan tampilan bersih dan lapang. Aksen warna lembut dapat ditambahkan untuk memberikan sentuhan modern.
- Optimalkan penyimpanan dengan menambahkan rak dinding atau laci tambahan yang tersembunyi untuk membantu kerapian ruang laundry minimalis.
- Maksimalkan pencahayaan alami dengan jendela besar atau pintu kaca untuk menciptakan atmosfer segar.
- Gunakan material tahan air dan mudah dibersihkan untuk membantu menjaga kebersihan dan daya tahan ruangan.
Don't :
- Terlalu banyak dekorasi, termasuk aksesoris yang berlebihan tidak sesuai dengan gaya minimalis yang menekankan kesederhanaan.
- Perabot terlalu besar untuk ukuran ruang. Sehingga ruangan tampak penuh.
- Penyimpanan di ruang laundry minimalis yang tidak memadai dapat membuat ruangan terlihat berantakan.
- Menggunakan warna terlalu cerah dan mencolok tidak sesuai dengan tren minimalis yang cenderung dengan warna netral
FAQ
Apa nama tempat cuci pakaian?
Tempat cuci pakaian umumnya disebut sebagai "laundry room" atau "tempat laundry."
Apa itu tempat laundry?
Tempat laundry adalah area khusus yang digunakan untuk mencuci dan mengeringkan pakaian, biasanya dilengkapi dengan mesin cuci, pengering, dan perlengkapan mencuci lainnya.
Perlengkapan laundry apa saja?
Perlengkapan laundry minimalis di rumah melibatkan mesin cuci, pengering, deterjen, pelembut pakaian, dan perlengkapan penyetrikaan seperti setrika dan papan setrika.
Apa saja bagian-bagian laundry?
Bagian-bagian laundry melibatkan area mencuci, ruang penyimpanan deterjen, serta ruang penyetrikaan dan lipatan pakaian.